KELAS
DARING
KELAS X
SEMESTER GENAP 2019/2020
SMK
NEGERI 2 BAGOR
NAMA KELAS :
X ALSINTAN
NAMA GURU :
DONY HENDRATNO
JUDUL MATERI : Menganalisis isi buku fiksi dan
non fiksi
MATERI :
Buku Fiksi
Buku fiksi adalah buku yang dibuat atas dasar imajinasi atau
fiksi. Ciri-ciri buku fiksi adalah sebagai berikut:
1. Memiliki amanat yang tersirat dalam
cerita.
2. Memiliki alur/plot, yaitu jalinan
peristiwa sehingga tergambar urutan kejadian.
3. Adanya penokohan, pencitraan dari
tokoh yang diceritakan.
4. Adanya latar (setting), yang
menjelaskan mengenai dimensi ruang dan waktu serta suasana dalam sebuah cerita.
5. Adanya sudut pandang kepenulisan
berupa posisi penulis dalam cerita.
6. Penulis dapat menjadi tokoh dan
narrator yang menjelaskan cerita.
Contoh buku fiksi adalah Cerpen, Novel, Dongeng, Drama, Puisi, Hikayat,
Fabel, Mitos, Komik, Cerita Rakyat.
Buku Nonfiksi
Buku
nonfiksi adalah buku yang dibuat atas dasar fakta atau hal yang benar-benar terjadi dalam kehidupan
sehari-hari. Ciri-ciri buku nonfiksi adalah sebagai berikut:
1. Bahasa yang digunakan sangat baku.
2. Mengandung informasi yang sesuai
dengan fakta.
3. Ditulis berdasarkan pengamatan atau
penelitian.
Contoh
buku nonfiksi adalah karya tulis ilmiah, buku pelajaran, biografi, opini,
pidato, skripsi, tesis, disertasi.
Manfaat menganalisis buku
Manfaat menganalisis buku yaitu
sebagai berikut:
1. Membantu pembaca mengetahui gambaran
dan penilaian umum dari sebuah buku atau hasil karya lainnya secara ringkas.
2. Mengetahui latar belakang dan alas an
buku tersebut diterbitkan.
3. Menguji kualitas buku dengan
membandingkannya dengan karya penulis yang sama atau penulis lainnya.
4. Memberi masukan kepada penulis buku
berupa kritik dan saran terhadap cara penulisan dan isi buku.
Tujuan dan manfaat pembuatan resensi
Tujuan
pembuatan resensi adalah sebagai berikut:
1. Memberikan pertimbangan kepada
pembaca mengenai kelebihan dan kekurangan isi buku.
2. Mengajak pembaca mengkaji buku yang
diresensi.
3. Menjelaskan tentang siapa pengarang,
alasan penulisan buku tersebut, dan kaitannya dengan karya-karya lain.
Manfaat
pembuatan resensi adalah sebagai berikut:
1. Menambah wawasan penulis.
2. Melatih kemampuan menulis.
3. Mempertajam sikap kritis.
4. Meningkatkan citra diri jika resensi
dimuat di media massa.
5. Mendapat imbalan dari media yang memuat resensi
tersebut.
TUGAS (SOAL LATIHAN ESSAY)